Example floating
Example floating
SiakTNI/POLRI

Berikan Semangat Kepada Anak-anak Disabilitas, Kapolsek Tualang Jumat Berbagi ke Panti Asuhan Yayasan SLB Fajar Amanah

Admin
35
×

Berikan Semangat Kepada Anak-anak Disabilitas, Kapolsek Tualang Jumat Berbagi ke Panti Asuhan Yayasan SLB Fajar Amanah

Sebarkan artikel ini

PERAWANG(SIAK), hitsnasional.com – Polsek Tualang-Polres Siak kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap Panti Asuhan Yayasan SLB Fajar Amanah Kelurahan Perawang Kec. Tualang Kab. Siak dengan melaksanakan program “Jumat Berbagi”. Program ini bertujuan untuk memberikan bantuan kepada anak-anak Disabilitas yang membutuhkan, khususnya dalam bentuk nasi kotak sebanyak 62 kotak, Jumat (3/5/2024) siang.

Kegiatan “Jumat Berbagi” dilaksanakan secara rutin oleh anggota Polsek Tualang setiap hari Jumat. Dalam kunjungan tersebut, Personel Polsek Tualang membawa nasi kotak yang diberikan kepada Panti Asuhan Yayasan SLB Fajar Amanah yang telah disiapkan sebelumnya.

Selain memberikan bantuan materi, anggota Polsek Tualang juga menyampaikan pesan-pesan motivasi dan semangat kepada anak-anak Disabilitas.

Polsek Tualang berusaha memberikan dukungan moral dan membangkitkan semangat anak-anak Disabilitas agar tetap kuat dan optimis menghadapi kesulitan yang mereka hadapi.

Kapolres Siak Akbp Asep Sujarwadi, SIK MSI melalui Kapolsek Tualang Kompol Arry Prasetyo, SH MH di dampingi Panit Binmas Ipda Sugeng Mishari, SH bersama Kasi Humas Aiptu Jonas mengungkapkan pentingnya program “Jumat Berbagi” dalam memperkuat hubungan antara kepolisian dan masyarakat. Kapolsek berharap melalui kegiatan ini, hubungan kepolisian dan masyarakat dapat semakin harmonis dan saling mendukung.

Dengan adanya program “Jumat Berbagi” ini, Polsek Tualang berupaya memberikan dampak positif bagi warga yang membutuhkan. Polsek Tualang berkomitmen untuk terus melaksanakan program ini secara berkelanjutan dan berusaha meningkatkan cakupan bantuan kepada lebih banyak warga yang kurang mampu.

Semoga melalui program ini, kesejahteraan masyarakat di wilayah Polsek Tualang dapat meningkat dan tercipta kehidupan yang lebih baik bagi kita semua.

Sumber : Humas Polres Siak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *