ROKAN HULU, hitsnasional.com – Gubernur Riau Abdul Wahid meninjau kondisi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Rokan Hulu (Rohul) dalam rangkaian kunjungannya ke Rohul pada Safari Ramadan, Minggu (9/3/2025).
Dalam kunjungan tersebut, Gubernur Riau (Gubri) didampingi Bupati Rohul Anton, S.T., M.M., Wakil Bupati Syafaruddin Poti, S.H., M.M., para asisten, unsur Forkopimda, kepala OPD di lingkungan Pemkab Rohul, serta pihak terkait lainnya.
Gubri Abdul Wahid merasa prihatin melihat kondisi gedung RSUD Rohul yang terbengkalai. Keramik, kaca, dan plafon gedung rumah sakit tersebut hampir 60 persen mengalami kerusakan dan tidak layak pakai.
“Sangat disayangkan, bangunan ini telah menghabiskan anggaran miliaran rupiah, tetapi terbengkalai sejak dibangun pada 2011. Akibatnya, masyarakat tidak bisa memanfaatkan rumah sakit yang sebenarnya sangat dibutuhkan,” ujar Abdul Wahid.
Ia menambahkan bahwa bangunan tersebut menjadi tidak berfungsi dan mubazir, sehingga masyarakat belum dapat memperoleh hak mereka dalam layanan kesehatan di RSUD ini.
Setelah meninjau kondisi gedung RSUD Rohul, Gubri Abdul Wahid menyampaikan bahwa pihaknya berencana membantu pembangunan kembali gedung tersebut pada tahun 2026. Menurutnya, pada 2025 Pemprov Riau masih mengalami defisit anggaran, sehingga belum bisa mengalokasikan dana untuk perbaikan RSUD tersebut.
Sementara itu, Bupati Rohul Anton menyampaikan bahwa status hukum terkait RSUD tersebut telah selesai. Berdasarkan audit tahun 2021, diperkirakan anggaran yang dibutuhkan untuk fisik dan pengadaan mencapai sekitar Rp77 miliar.
“Semoga pada 2026 bantuan Pemprov Riau untuk membangun RSUD Rokan Hulu dapat direalisasikan. Ini sangat dinantikan masyarakat agar mereka tidak perlu lagi berobat ke daerah lain,” ujar Anton.
Dalam Safari Ramadan ke Kabupaten Rohul, Gubri mengawali kegiatan dengan meninjau Jembatan Sei Rokan, Bandar Udara Tuanku Tambusai, RSUD Rohul, berbuka puasa bersama, dan safari ke Islamic Centre. Kunjungan ditutup dengan Rapat Koordinasi di rumah dinas Bupati Rohul.
Sumber : Kominfo Rohul
Reporter : Diky R