TELUK KUANTAN, hitsnasional.com – Suasana penuh khidmat dan rasa syukur menyelimuti ruang rapat paripurna DPRD Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Ahad (12/10/2025) pagi. Sidang Paripurna Istimewa itu digelar dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Kuansing ke-26.
Ruang sidang yang dipenuhi tamu undangan tampak semarak oleh kehadiran para tokoh penting. Gubernur Riau H. Abdul Wahid, Bupati Kuantan Singingi H. Suhardiman Amby, Wakil Bupati H. Muklisin, dan Ketua DPRD Kuansing H. Juprizal duduk berdampingan bersama jajaran Forkopimda, Sekda Kuansing Zulkarnain, serta pimpinan instansi vertikal dan perangkat daerah.
Hadir pula Ketua TP-PKK Kuansing Hj. Yulia Herma Suhardiman, Ketua GOW Kuansing Hj. Nurhidayah Muniroh Muklisin, Ketua IKKD Hj. Elli Rosmidar Juprizal, Ketua DWP Hj. Siti Mayam Zulkarnain, para tokoh pendiri kabupaten, tokoh masyarakat, dan tokoh agama. Kehadiran mereka menambah hangatnya peringatan hari bersejarah bagi masyarakat “Negeri Jalur” itu.
Dalam sambutannya, Bupati Kuantan Singingi H. Suhardiman Amby, bergelar Datuak Panglimo Dalam, mengungkapkan rasa syukur atas perjalanan panjang Kabupaten Kuansing sejak berdiri hingga kini berusia 26 tahun. Menurutnya, usia ini menjadi momentum penting untuk memperkuat tekad dan kerja sama dalam membangun daerah yang maju, religius, dan beradab.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi, saya menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada para tokoh dan pejuang pendiri kabupaten. Berkat perjuangan mereka, Kuansing kini dikenal luas di tingkat nasional bahkan internasional,” tutur Suhardiman.
Ia menegaskan bahwa kemajuan Kuansing tidak lepas dari semangat kebersamaan dan gotong royong yang telah menjadi jati diri masyarakat. Pemerintah, kata dia, tidak bisa berjalan sendiri tanpa dukungan masyarakat.
“Keberhasilan pembangunan merupakan hasil kolaborasi semua pihak, dari masyarakat desa hingga ASN di pemerintahan. Mari kita jadikan hari jadi ini sebagai refleksi bersama untuk terus berinovasi dan berbenah,” ujarnya.
Bupati juga menyinggung kemajuan pembangunan yang telah dicapai dalam bidang infrastruktur, pendidikan, dan kesehatan. Namun ia mengingatkan, tantangan ke depan akan semakin besar, sehingga dibutuhkan kerja keras dan komitmen bersama untuk membawa Kuansing menjadi daerah yang semakin sejahtera.
“Pemerintah daerah akan terus berpihak kepada rakyat, memperkuat tata kelola pemerintahan, serta mendorong pertumbuhan ekonomi berbasis potensi lokal. Kuansing tidak boleh berhenti di titik ini, kita harus melangkah lebih cepat menuju masa depan yang lebih gemilang,” tegasnya.
Suasana haru mewarnai rapat paripurna ketika para tokoh pendiri kabupaten menerima apresiasi atas dedikasi dan pengabdiannya. Puncak acara ditandai dengan seluruh hadirin berdiri bersama menyanyikan lagu “Mars Kuantan Singingi” simbol semangat persatuan dan cinta terhadap tanah kelahiran.
Momentum peringatan Hari Jadi ke-26 ini diharapkan menjadi pengingat bagi seluruh elemen masyarakat untuk terus menjaga nilai adat, budaya, dan semangat kebersamaan dalam membangun Kuantan Singingi yang berdaya saing dan berkarakter.(Infotorial)














