Example floating
Example floating
PekanbaruTNI/POLRI

Peringatan Nuzulul Qur’an, Korem 031/Wira Bima Tekankan Nilai Persatuan

Admin
13
×

Peringatan Nuzulul Qur’an, Korem 031/Wira Bima Tekankan Nilai Persatuan

Sebarkan artikel ini

PEKANBARU, hitsnasional.com – Korem 031/Wira Bima menggelar peringatan Nuzulul Qur’an 1446 H/2025 M dengan penuh khidmat. Kegiatan ini dihadiri oleh Danrem 031/Wira Bima beserta Ketua Persit Koorcab Rem 031 PD/Bukit Barisan. Acara berlangsung di Masjid Al Mukhlisin, Asrama Pancasila, Jalan Sutomo, Kecamatan Sail, Kota Pekanbaru, Jumat (21/3/2025).

Dalam sambutannya, Danrem 031/Wira Bima Brigjen TNI Sugiyono menegaskan bahwa peringatan Nuzulul Qur’an merupakan momentum yang tepat untuk mengambil hikmah dan pelajaran dari Al-Qur’an. “Begitu banyak pesan yang disampaikan dalam Al-Qur’an yang harus kita implementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Keimanan, ketakwaan, kepedulian, ketaatan, kebersamaan, dan persatuan umat merupakan bagian dari nilai-nilai Al-Qur’an yang harus kita terapkan,” ujar Danrem.

Peringatan tahun ini mengangkat tema “Aktualisasi Nilai-Nilai Puasa Ramadan, Nuzulul Qur’an, dan Idulfitri 1446 H/2025 M guna Mewujudkan TNI AD yang Kuat, Solid, Profesional, dan Dicintai Rakyat”. Tema ini disampaikan dalam tausiyah oleh Ustaz H. Edi Azhar, S.Ag., M.Pd.I, yang memberikan pemahaman mendalam tentang bagaimana nilai-nilai Al-Qur’an dapat diterapkan dalam kehidupan, terutama dalam membangun karakter prajurit yang beriman dan bertakwa.

Sebagai bagian dari kegiatan ini, dilakukan pula penyerahan bantuan secara simbolis untuk Masjid Al Mukhlisin berupa dana tunai sebesar Rp 50 juta dari BRK Syariah. Bantuan ini diserahkan langsung oleh Direktur Kepatuhan & Manajemen Risiko BRK Syariah, Fajar Restu Febriansyah.

Dengan adanya peringatan Nuzulul Qur’an ini, diharapkan seluruh prajurit dan keluarga besar Korem 031/Wira Bima dapat semakin meningkatkan keimanan dan ketakwaan, serta menjadikan Al-Qur’an sebagai pedoman dalam kehidupan sehari-hari.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kasrem 031/Wira Bima Kol Kav Eko Agus Nugroho, S.I.P., M.Si., para kepala seksi Kasrem 031/Wira Bima, para komandan dan kepala satuan dinas jawatan (Dan/Ka Satdisjan), serta para prajurit, PNS, dan anggota Persit di wilayah Pekanbaru.

Sumber: Pen031/WB

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *